Header

Pelatihan PRB dan Sekolah Aman Berbasis Inklusi

Judul lengkap kegiatan ini adalah Pelatihan Pengurangan Resiko Bencana (PRB) dan Sekolah Aman Berbasis Inklusi Tenaga Pendidik, Tenaga Kependidikan, Komite Sekolah dan Pemerintah Desa. Kegiatan ini bertujuan menyampaikan kerangka kerja SLB Bhakti Pertiwi aman dari bencana, melatih guru, karyawan, dan komite sekolah dalam penerapan SPAB di sekolah. Tujuan terakhir kegiatan ini adalah mendapatkan dukungan dan keterlibatan dari kelurahan, komite, dan masyarakat sekitar sekolah dalam penerapan SPAB di SLB Bhakti Pertiwi.

Kegiatan yang dilaksanakan mulai tanggal 25 September 2018 ini diikuti oleh 30 orang yang berasal dari guru dan karyawan, pengurus komite, pengurus Kelurahan Bokoharjo, dan warga sekitar sekolah. Kegiatan diawali dengan penyampaian peran BPBD Sleman bagi sekolah. Pada sesi ini disampaikan oleh Bapak Henry. Sesi dilanjutkan dengan penerapan SPAB yang inklusif. Setelah istirahat, kegiatan dilanjutkan dengan penyampaian potensi bencana yang berada di wilayah Desa Bokoharjo. Sesi ini disampaikan oleh Bapak Tambang dari Forum Pengurangan Resiko Bencana (FPRB) Bandung Bondowoso Prambanan. Melalui kegiatan ini, peserta dapat memahami peta potensi bencana yang ada di berbagai padukuhan di Bokoharjo.

Hari berikutnya, kegiatan disampaikan oleh Bapak Bangun dari ASB Yogyakarta. Pada sesi ini narasumber membuat pemetaan yang menghubungkan muatan SPAB dengan mata pelajaran. Hal ini diharapkan siswa memperoleh pemahaman secara berkesinambungan akan upaya penyelamatan diri dan pengurangan resiko bencana di sekolah. Melalui kegiatan ini juga disusun rencana tindak lanjut untuk kegiatan selanjutnya yaitu pelatihan SPAB untuk siswa.






Share on Google Plus

About SLB Bhakti Pertiwi

SLB Bhakti Pertiwi adalah tempat belajar dan mengembangkan diri bagi Anak-Anak Berkebutuhan Khusus (ABK). Sekolah ini berada dibawah naungan LP Ma'arif NU DIY dan Dinas Dikpora DIY. Sekolah terletak di Bokoharjo, Prambanan, Sleman, DIY. Visi sekolah adalah terciptanya ABK yang taqwa, terampil, mandiri, dan mampu bersosialisasi dengan lingkungan.

0 coment�rios :