Header

Pemasangan Con-Blok Halaman Sekolah

Lingkungan yang rapi, bersih, merupakan salah satu faktor penunjang kelancaran dan keberhasilan pembelajaran di sekolah. Sebelumnya, halaman SLB Bhakti Pertiwi masih berupa tanah bercampur pasir, sehingga jika turun hujan, maka halaman menjadi becek dan daun-daun yang berserakan sulit dibersihkan karena lengket dengan tanah. Oleh karena itu, pada awal Maret 2013, Bapak Kepala Sekolah, Bapak Ngatna memberikan instruksi kepada Ketua Bidang Sarana Prasarana untuk memasang con-blok di halaman sekolah. 
Kemudian dengan sigap dan tanggap langsung koordinasi dengan tim pelaksana dan kemudian melaksanakan pengadaan pasir, con-blok, sekaligus tukang untuk melaksanakan kegiatan tersebut. Akhirnya pemasangan con-blok pun dimulai. Tidak hanya dilaksanakan oleh para tukang, para siswa pun juga antusias ikut membantu pemasangan con-blok tersebut. Dan akhirnya tidak lebih dari sepekan, pemasangan Alhamdulillah selesai dengan baik.
Hikmah dari kegiatan ini antara lain lingkungan sekolah menjadi rapi dan bersih, memupuk solidaritas dan kerjasama diantara siswa dan pelaksanaan kegiatan pembelajaran, kegiatan olahraga dan kegiatan upacara lebih kondusif, sehingga diharapkan juga ikut berperan positif dalam akreditasi sekolah nantinya.

Foto Halaman Sekolah Sebelum Dipasang Con-Blok
Kegiatan Senam
Nampak halaman becek dan timbul genangan air pasca hujan.

Kegiatan Senam Pagi
Kondisi tanah yang tidak rata menyebabkan kegiatan senam kurang nyaman

Kegiatan Upacara 
Kondisi halaman yang kurang rata menyebabkan kegiatan upacara kurang maksimal.


Foto Saat Pelaksanaan Pemasangan Con Blok
Anak-anak sangat bersemangat memasang con-blok bersama bapak tukang.

Dengan menggunakan gerobak sorong, anak-anak mengangkut con-blok ke halaman sekolah.

Nampak keceriaan dan solidaritas anak-anak saat kerja bakti.

Foto Setelah Pemasangan Con-Blok
Halaman nampak rapi, dan kegiatan senam menjadi nyaman.

Kegiatan Olahraga menjadi nyaman dan menyenangkan.

Permainan basket menjadi maksimal.

Kegiatan upacara bendera pun menjadi lebih nyaman.



Share on Google Plus

About SLB Bhakti Pertiwi

SLB Bhakti Pertiwi adalah tempat belajar dan mengembangkan diri bagi Anak-Anak Berkebutuhan Khusus (ABK). Sekolah ini berada dibawah naungan LP Ma'arif NU DIY dan Dinas Dikpora DIY. Sekolah terletak di Bokoharjo, Prambanan, Sleman, DIY. Visi sekolah adalah terciptanya ABK yang taqwa, terampil, mandiri, dan mampu bersosialisasi dengan lingkungan.

0 coment�rios :